;

Translate

Friday, August 16, 2013

Cara Membuat Es Krim Sirsak dan Macam-Macam Minuman sirsak

Friday, August 16, 2013


Cara membuat es krim sirsak sama hal seperti membuat es krim yang lainnya, namaun bahan baku yang yang di gunakan dari buah sirsak, selain memberikan rasa yang cukup segar aroma sirsak memiliki ciri khas.

Cara membuat es krim sirsak dan macam-macam minuman sirsak bisa kita coba sendiri, karena bahan-bahan yang dibutuhkan cukup mudah didapat dan harganya cukup terjangkau, di bawah ini ada beberapa jenis variasi minuman yang dibuat dari bahan dasar buah sirsak.

Es Krim Sirsak

Bahan:

-    1/5 kg buah sirsak (buang bijnya)
-    300 ml air
-    250 gram gula pasir
-    Sari jeruk secukupnya
cara, membuat, es, krim, sirsak, buat, ice cream

Cara membuat:

1.    Rebus gula dengan air sampai menjadi sirop gula, lalu angkat dan dinginkan
2.    Bersihkan sirsak dari bijinya, lalu blender sirsak dengan sirop gula yang telah dingin.
3.    Masukkan sari jeruk, lau aduk rata.
4.   Tuang adonan dalam wadah tahan dingin, masukkan ke dalam freezer sampai agak membeku. Selanjutnya keluarkan dari freezer, kemudian hancurkan dengan mixer.
5.    Masukkan kembali ke dalam freezer, keluarkan, dan hancurkan lagi dengan mixer.
6.    Hidangkan dengan menggunakan sendok es krim.

Es Sirsak Warna- Warni

Bahan :

-    1 kelapa muda, diserut dagingnya
-    300 ml sirop merah
-    200 gram irisan nangka
-    200 gram buah alpukat keruk tipis
-    300 gram daging buah sirsak, hancurkan
-    100 gram manisan mangga basah, iris tipis memanjang
-    200 ml susu kental manis

Cara membuat:

1. Susun semua bahan ke dalam gelas saji/wadah. Berurutan dari sirsak, alpukat, nangka,manisan mangga basah, dan serutan kelapa muda (bisa sajikan dengan air kelapa muda supaya lebih segar) sesuai selera.
2. Tambahkan serutan es atau es batu biasa ke dalam gelas saji, kemudian siram dengan sirop dan susu kental manis.
3.  Segera sajikan.

Punch Sirsak

Bahan :

-    200 gram daging sirsak, dipotong-potong
-    50 gram gula pasir
-    300 ml air es
-    200 gram es batu
-    2 kaleng (660 ml) minuman bersoda root beer (warna coklat seperti coca cola)

Cara membuat:

1.    Blender sirsak, gula pasir,dan air es sampai lembut
2.    Tuang di gelas. Tambahkan es batu
3.    Sajikan dengan rootbeer

Sirop Sirsak

Bahan :

-    1 kg daging buah sirsak (buang bijinya)
-    1 kg gula pasir
-    750 cc air
-    1 sdt asam sitrun
-    ½ sdt essence zurzak
-    2,5 gram pengawet (jika suka, cairkan dengan sedikit air)

Cara membuat:

1.    Blender daging buah sirsak dengan sedikit dari 750 ml air sampai halus.
2.  Rebus gula pasir dengan sisa air, setelah mendidih, buang buihnya, masukkan sari sirsak, aduk-aduk dan jaga agar suhu tetap 80-90° celcius. Tunggu hingga agak dingin, masukkan asam sitrun, essence zurzak, lalu aduk rata.
3.    Tuang kedalam botol panas yang sudah disterilkan ( untuk 1250 ml).

Tips membuat sirop:

  • Sirop bisa dibuat dengan buah asli atau essence perasa, atau keduanya. Sirop yang dibuat dengan buah asli, hasilnya tidak sejernih sirop yang dibuat dengan essence perasa. Tetapi dari segi rasa, tentu saja lebih segar sirop dari buah asli.
  • Pembuatan sirop harus menggunakkan alt-alat yang benar-benar bersih supaya sirop tidak berjamur. Botol harus steril, kering, dan tidak berbau. Cara membersihkan botol, setelah di cuci bersih, sterilkan dengan cara merebusnya dalam suhu 80 derajat celcius , atau dikukus, lalu keringkan. Jangan memasukan sirop jika botol masih berair.
  • Gunakakan gula pasir putih dan bersih. Ketika memasak gula, anda akan menemukan lapisan busa di permukaan larutan, aduk sebentar, lalu teruskan memasak. Busa tersebut akan berkurang, busa yang tersisa dapat anda buang.
  • Sirop yang baik harus kental. Oleh karena itu, campuran larutan gula dan larutan gula halus dimasak kembali. Sirop akan mengkristal jika terlalu lama di masak.
  • Untuk pembuatan sirop murni tanpa tambahan juice buah asli, sebaiknya tambahkan glucose sirup (dapat dibeli ditempat penjual bahan kue) sebanyak 100 gram tiap 1 kg gula agar sirop tidak mengkristal kembali.
  • Setelah agak dingin baru masukkan pewarna makanan, essence perasa (artificial flavor).
  • Jika mau diberi pengawet makanan (benzoat) ukurannya 1 gram = 1kg bahan atau 1 liter cairan. Caranya, pengawet dicairkan terlebih dahulu dengan sedikit air, lalu dimasukkan ketika sirop sudah di angkat dari atas kompor, namun masih dalam keadaan agak panas.

Juice Sirsak lemon

Bahan:

-    250 gram daging sirsak
-    200 ml air jeruk medan
-    1 sendok the air jeruk lemon
-    200 ml air
-    100 gram gula pasir halus
-    200 gram es serut

Cara membuat:

1.    Campur daging sirsak, air jerul medan, air jeruk lemon, air putih. Gula pasir halus, dan es serut, lalu aduk rata.
2.    Blender sampai halus
3.     saring dan sajikan

Kalau artikel ini bermanfaat bagi Anda, tolong share keteman anda melalui Facebook, google plus, atau twitter dengan cara mengklik tombolnya di bagian bawah halaman ini. Terima kasih atas partisipasinya.


ISI BLOG INI HANYA BERBAGI INFORMASI SEPUTAR PELUANG WIRA USAHA ATAU BISNIS RUMAHAN, TRIMAKSIH ATAS KUNJUNGANNYA.

Peluang Usaha - 3:00 PM